banyak ya koleksi film kita bang. nengok isi harddisk 70GB (hanya di laptop yang saya pakai, di komputer tempat si abang berkuasa entah ada berapa kurang tahu). banyak tidak sih itu? lumayan lah, sampai-sampai ada yang belum di tontonpadahal sudah cukup lama di download. sepanjang libur yang telah berlalu, saya rutin menonton dan mengunduh film. kabar tak sedap kalau film-film non-indonesia ditarik dari bioskop-bioskop membuat saya kecewa, sedikit. selebihnya tetap senang, tenang bisa didownload nanti filmnya.hehe atau saya berjualan saja nanti? ayo pesan judul apa :D annisa si bajak film :D :D :D asgtafirullah -_-
nah selama liburan yang sudah berlalu itu T_T saya lebih sering mendownload film-film yang membuat tertawa-tawa, menghibur, pilihan saya film dengan label drama/comedy. diantaranya Due Date, Easy-A, Whip It, It's Kind a Funny Story, dll (selebihnya romance.hehe) cukup terhibur, bahkan sangat terhibur. saya sengaja mencari daftar film yang ratingnya cukup tinggi untuk comedy, baru kemudian saya download. ada beberapa film yang ratingnya tinggi tapi tidak dapat linknya. sayang sekali.
yang paling menarik dari beberapa judul film yang saya tonton adalah ini
sumber : click me
taglinesnya tertulis Sometimes what's in your head isn't as crazy as you think. Ceritanya seorang remaja laki-laki bernama Craig yang menderita depresi berkepanjangan, berpikir untuk bunuh diri, dan akhirnya menyerahkan dirinya sendiri ke rumah sakit yang memberika pelayanan perawatan bagi orang-orang yang memiliki masalah seperti dirinya. tapi di rumah sakit tersebut sedang diadakan renovasi pada bagian perawatan khusus remaja, jadi dengan terpaksa dia bergabung dengan orang-orang dewasa. saat memasuki unit perawatan tersebut barulah ia terkejut dengan polah tingkah orang-orang di sana, hampir seperti rumah sakit jiwa. keinginannya untuk segera keluar tidak diijinkan oleh dokter, karena minimal perawatan adalah 5 hari.
saat berbicara dengan dokter, Craig ditanyai mengenai apa yang dipikirannya. Craig menjawab dengan jujur, tapi tidak sepenuhnya jujur. Craig tertekan dengan tuntutan ayahnya yang sepertinya berat bagi dirinya : masuk universitas bagus. tertekan oleh keadaan sekitarnya, sahabatnya begitu cerdas dan memacari cewek idamannya. tertekan oleh ekspetasinya sendiri tentang kehidupan yang akan dihadapinya nanti harus baik (bayangan Craig adalah memiliki kehidupan seperti selebriti di MTV Crib -_-). memilih untuk menyerahkan diri ke rumah sakit seperti pelarian atas kecemasannya, meskipun Craig memang gampang muntah (efek dari depresi yang di rasakannya). di rumah sakit lebih banyak orang yang jauh lebih 'gila' dari pada dirinya. seorang cewek yang seumuran dengan dirinya juga mengalami depresi seperti Craig bahkan memiliki banyak luka-luka goresan benda tajam pada tangannya, bukti kalau memang cewek itu (Noelle namanya) lebih menderita dari Craig. Craig berteman dengan Bobby, pasien dewasa yang banya membantu Craig beradaptasi dan memberikan nasehat pada Craig. Craig menemukan dirinya berbakat menggambar, nememukan orang yang lebih gila dari dirinya, dan menemukan keyakinan diri kalau dirinya harus kuat menjalani kehidupan. ending film cukup mudah diterka, tapi tetap merupakan cerita yang menarik.
cukup gila kah kita (?)