Jumat, 29 Januari 2010

US

kami kenal satu sama lain dengan sangat baik
banyak hal yang tak diungkapkan pun kami sudah saling mengerti
kami tak perlu sependapat, tapi kami selalu sejalan
tak perlu berdebat karena kami sanggup saling mengerti
kami adalah sahabat, terkadang kami pun bermusuhan namun akan selalu ada perdamaian
kami ada untuk saling menyayangi dan hal tersebut cukup untuk dirasakan, tak perlu untuk kami pahami
tapi apakah kami?
kami tak pernah yakin siapakah kami
biarlah suatu hari nanti pasti akan terjawab siapakah kami
sekarang kami hanya berjalan, tak perlu bergandengan tangan
karena kami adalah satu
selalu akan ada dan melengkapi
-Annisa Amalia-

Sabtu, 09 Januari 2010

*Old Stock



The black will be grey and the white will be grey
but the blues are still blue ( Belle And Sebastian- The Blues are Still Blue)
picture taken by my brother in September 14 2007, when I was 16th.

Jumat, 08 Januari 2010

Mon Frere

*saudaraku (bahasa Prancis)

Abang kesayangan saya yang merepotkan dan kurang dewasa itu berulang tahun. Beliau lahir tanggal 7 Januari 1987, jadi 2010 ini umurnya sudah 23 tahun. Inyonk (nama akrab dengan teman-temanya begitu), tingginya 172 cm (mungkin) paling jangkung di dalam rumah, sangat kontras dengan saya yang hanya 151 cm (kurang yakin dengan tinggi badan saya yang sekarang hehe), hal yang membuat kami sama adalah kebiasaan malas mandi dan kebiasaan malas pada semua aktivitas (semua! kami 2 bersaudara yang malas). Kasian orang tua kami berdua, memiliki 2 petaka dan payah diatur pula. Inyonk sangat mengkhawatirkan di kehidupan kuliahnya, saya jadi takut tidak dapat membahagiakan orang tua gara-gara masalah kuliah, wajar saja abang saya begitu, karena saya merasa kuliah itu tidak menyenangkan, dan saya jujur tidak betah dengan kuliah, hanya teman-teman kuliah saja yang sanggup menahan saya tetap pergi ke kampus.

Inyonk 23 tahun, SINGLE! haha Sama kok dengan adeknya yang imut ini. Jomblowan dan jomblowati, bukan kite ndak laku kan bang! hoho Kite terlalu selektif sih. Sejujurnya saya kurang tau mengapa abang masih menjomblo saja, sedikit dari percakapan yang sering kami lakukan dapat saya tarik kesimpulan, Inyonk mungkin menggap pacaran merupakan hal yang merepotkan, belom dengan masalah emosional yang terjadi dalam pacaran dan budget yang harus dikeluarkan. Saya akui itu merepotkan. Inyonk sangat simple sebagai laki-laki, tidak mau dipusingkan dengan urusan kekanak-kanakan seperti itu, dan saya rasa dia sudah cukup merasa comfort dengan kehidupan yang sekarang, masih mengharapkan ladies kok tapi!! Abang saya laki-laki, bukan lekon, bukan homo!

Hari Rabu lalu saya sakit diare yang cukup memprihatinkan (10x ke wc) lemes dan lunglai terbaring di kamar mama. Abang saya hari itu tidak tidur pagi seperti biasanya, asik main poker zynga semalaman. Terakhir saya bangun tidur chipsnya kira-kira 100M lebih, itu jumlah chips terbanyak yang pernah saya lihat secara langsung. Hanya kira-kira 1 jam setelah saya mandi, si Inyonk turun ke kamar mama dan mengomel tidak karuan, CHIPNYA HILANG ADEK! dengan bodoh saya tanya kenapa, karena dia memakai account milik kawanya, dan kawannya yang bodoh itu memasukkan email dan password kepada sebuah email yang mengaku-ngaku sebagi zynga. What can I say? haha..sabar aja lah bang. Uang modal yang dia pinjam 200ribu dari temannya udah raib bersama 100M (fyi 100M kurang lebih sama dengan 850ribu rupiah). Saya cuma bisa terdiam, mana perut mules.

Balas aja yang ngehek, atau ngehek orang lain, balas gitu pokoknya kata saya, dan apa yang abang saya bilang
"Ndak boleh gitu, kalau abang mau bise ninggalin orang yang waktu itu abang tabrak dek, bise jak. Tapi kite ndak boleh gitu" (fyi tanggal 1 Januari 2010 Inyonk menabrak sebuah sepedah, dan meminta tolong mama untuk mombokin 50ribu uang ganti rugi yang 95ribu)
Wah asli saya terharu. Kata-katanya itu berarti sekali buat saya, tidak semestinya kita berbuat jahat, karena kita masih mampu berbuat baik. Dewasa kok abang saya, cuma terlalu santai dan masih main-main hidupnya. haha
Selamat ulang tahun bang. Kau tu abang aku satu-satunya, sahabat juga bagi aku, partner dalam kejahatan juga, semoga kita dapat menjadi anak yang sanggup berbakti pada kedua orang tua kite ye....amin

Selasa, 05 Januari 2010

Fever

Setelah hampir 10 bulan tidak bersama ehem, akhirnya saya jatuh sakit juga. Alhamdulillah :)

”Setiap musibah yang menimpa mukmin, baik berupa wabah, rasa lelah, penyakit, rasa sedih, sampai kekalutan hati, pasti Allah menjadikannya pengampun dosa-dosanya.” (HR. Bukhari-Muslim)

Saya mesti bersyukur dong! Akhirnya datang juga musibah terhadap saya! Aduh senangnya, mungkin ini saatnya saya beristirahat. Kuliah dan kegiatan lainnya pasti terganggu, tapi saya harus tetap semangat! Selama saya mampu, saya tidak mau menjadi lemah dan manja.

Waktu mama pulang, kira-kira jam 4 sore lah, saya langsung laporan kalau saya demam. Mukanya biasa aja waktu saya laporan. hehe Tadi pagi udah ngomelin saya mual-mual. "Itu lah gara-gara ndak makan malam!" I'm sorry mom

Saya lemas aja terbaring di kasur mama papa sambil nonton tv. Ada percakapan singkat antara mama dan saya:

Mama: Kau ndak makan k? Kok lauk-lauk masih lengkap?
Saya : Adek mual ma. Ndak enak makan.
Mama: Kau tu sakit perut k demam?
Saya : Demam la. Coba ma rase, panas ni.
Mama: Dimakan jak ye bubur bayinye
Saya : *what the..teringat belanjaan minggu siang lalu. haha
ha'a lah
Mama: Makan bubur bayi ye anak bayi! *mama ngetawain saya yang masih doyan beli bubur
khusus bayi
Saya : Iye mama bayi.

*Percakapan menggunakan bahasa melayu. huruf 'k' tanpa ditemani huruf lain kurang lebih sama dengan kata 'kah'

Sampai saya ngepost ini saya masih diomelin. "Kau ni gimane mau sembuh, kelakuan kaya gitu"
Soalnya habis percakapan itu saya langsung buru-buru ngetik di sini. hehe

Sabtu, 02 Januari 2010

Honesty

biarkan rasa yang memilih :) *tag film Brownies

Ini hari yang aneh bagi saya. Entah bagaimana terlalu jujur saya katakan kangen dan sayang. hahaTidak ada motif apa-apa saya cuma ingin dia tahu apa yang saya rasakan. Ini kejujuran! Lega rasanya. Meski pun tanggapan dia hanya datar, tanpa komentar apa-apa yang saya katakan. Sedih, sampai saya menitikkan air mata saat mengetik kata-kata itu padanya *so sentimental. Tapi inilah saya tidak peduli apa yang akan terjadi kemudian. Biarkan rasa yang memilih! Hidup ini penuh reisiko, ya saya jalani saja! Santai!

Siangnya pergi ke sebuah supermarket di daerah rumah saya (Sungai Jawi) bersama mama. Awal bulan biasa begini belanja bulanan. Waktu ke rak susu bubuk kami mencari susu bisa menambah berat badan saya. Tapi apa yang kami temukan? Ternyata semua susu yang dijual hanya ada titel non fat/ low fat! Sangat tidak cocok untuk saya! haha.
Mama bilang bulan depan ya dek. Kita pergi ke apotek beli susu yang tinggi kadar lemaknya
Orang pada gemuk semua ya sampai tidak ada susu murah dengan kadar lemak tinggi? Kesal sendiri rasanya. Muncul inisiatif saya untuk buat kue siang itu. Lalu saya ambil baking soda di rak bahan-bahan kue. Setelah pulang ke rumah, kantong belanjaan kami tidak terdapat soda kue tersebut tidak ada. Dimasukin ndak sih sama mbak kasirnya =.=. Pergi lagilah saya ke warung beli soda kue. merepotkan!
Habis itu membuat brownies dimulai!
Itu coklat + margarin sebelum di lelehkan
langkah selanjutnya kocok telur dan gula sampai kembang dan mengental


ini terigu+coklat bubuk+baking soda


ini telur+gula yang sudah mengembang dicampur sama terigu+coklat bubuk+baking soda yang diayak, diaduk pelan-pelan dan merata. takut browniesnya keras kalau terlalu semangat ngaduknya..hehe
Lumayan sukses lo dari yang biasanya aku buat cake. biasanya tepungnya tidak menyatu dengan adonan telur. kali ini rata sekali adukanya! wohohoho
ini adonan yang sudah siap masuk loyang

Lama matangnya! Masuk oven jam 5 sore matangnya jam setengah 7 malam -.- apa aku yang kurang sabar. aduh masih amatir benar soal buat kue. hehe
ini udah jadi! sebenarnya ini 2 dua resep, tapi dijadiin satu biar banyak kuenya, soalnya kalau cuma pakai satu resep jadinya sedikit buat loyang kecil aja :). Satu hal yang saya sesallkan, kamera fuji lagi dipinjam teman abang saya. jadi semua foto dia atas cuma memakai kamera handphone mama+papa, penuh noise dn blur T.T Cukup lah buat hari ini, rencananya mau dibagiin sama teman-teman dan 'ehem' malam ini hehe. Tapi saya lagi malas keluar. ngantuk yang kemarin masih terasa. Teman-teman juga pada ndak jelas ada dimana dan ngapain -,- Oh iya malam ini malam minggu! dan saya tidak peduli lagi soal malam minggu. Adios!


Jumat, 01 Januari 2010

One Day In Your Life

*And I wish this year could be a better seasons

Post terbaru saya di tahun 2010 ini! Selamat Tahun Baru semuanya! Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa dalam menjalani 2010 ini. Malam tahun baru kali ini sungguh berbeda dari tahun sebelumnya. Kami lewati bersama dengan cara yang jauh berbeda. Saya tidak menyangka akan menjadi sedingin ini rasanya 2010. Tahun 2009 yang penuh tawa dan tangis sudah berlalu. Awal tahun 2009 kami masih saling mengisi dan melengkapi. Ah what a wonderful time! For me he is a gift from God to my life. Dalam perjalanannya akhirnya saya ditinggalkan. Jujur kesedihan masih tersisa hingga awal tahun ini. Bagaimana indahnya fireworks malam awal tahun 2009, berbekas jelas di hati saya. Tanpa sadar mata saya sudah berkaca-kaca begitu saja saat melihat fireworks 2010 ini. Tidak ada lagi cercahan bahagia bagi saya. Kenangan-kenangan itu terlintas begitu banyak semalam. Apa yang bisa saya katakan? Saya memang sudah ditinggalkan, tidak diharapkan, bahkan tidak masuk dalam hitungan.

Bagaimana 2010 ini? Ada teman yang mengatakan

Rifki Arifianto
yakin ?
ko membuka thun ini jak udh slh ca -.- (dia menyinggung air-air mata saya saat kembang api)

Sedih itu tidak dapat ditolak. Saya juga bukan orang yang dapat menyembunyikan perasaan saya. Maka bila saya sedih kemungkinan besar saya akan menangis *Saya akui kalau saya memang cengeng.

Meski pun penuh rasa hopeless, saya masih terus bermimpi dan berharap. Setidaknya ini yang membuat saya masih terus bersemangat dan memiliki tujuan. Seperti aliran sungai, dari hulunya yang penuh jeram hingga menuju hilir yang akhirnya lepas ke lautan, panjang dan berliku. Saya hanya bisa berdoa dan berusaha untuk mencapai lautan itu. Biarkan mengalir wajar mengikuti alurnya, ke mana pun sungai itu berliku tetap lautan menjadi akhirnya. Bagaimana pun sulitnya tetap hanya dia yang saya tuju.

Pesan yang saya kirim tadi pagi tidak dibalasnya. Tak apa lah, bukan balasan yang saya harapkan. Cukup tahu saja apa yang saya rasakan. Sekian lama saya tidak mengatakan rindu kepadanya akhirnya sanggup juga saya ungkapkan. Semoga hari-harimu baik dan berarti.
Semoga dia ingat "....selalu begitu entah sampai kapan"

One day in your life
You'll remember the love you found here
You'll remember me somehow
Though you don't need me now
I will stay in your heart
And when things fall apart
You'll remember one day...
< Michael Jackson - One Day In Your Life>


Post yang sangat emosional ya? huhu
Happy New Year Eve World!